Medan - Dosen Prodi Pendidikan Matematika Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU) mengadakan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) internal UMSU dengan tema “Peningkatan Kualitas Pengajaran Melalui Software Cabri 3D”, di SMP Muhammadiyah 04 Medan, Rabu (24/6) lalu. Acara berjalan sukses dan lancar.
PKM diketuai Sekretaris Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LP2M) UMSU, Ismail Hanif Batubara, S.Pd. I., M.Pd . Dia mengatakan, PKM dilaksanakan dalam rangka PKM Internal UMSU sebagai pelaksanaan tri dharma perguruan tinggi serta pentingnya penggunaan Software Cabri 3D dalam pembelajaran matematis bagi guru matematika di Kota Medan. Acara dihadiri Pimpinan Cabang Muhammadiyah Koordinator Bidang Pendidikan, Bambang Hidayat, Kepala Sekolah SMP Muhammadiyah 04 Medan, Biskamto, S.Pd serta guru matematika SMP dan beberapa mahasiswa.
“Alhamdulillah , saya sampaikan selamat buat seluruh panitia atas kerja keras dan sumbangsih yang telah dilakukan dalam penyelenggaraan acara yang berjalan dengan sukses dan lancar ini, sangat senang dan beruntung sekali mengikuti acara yang memang dipandu oleh ahlinya. Semoga di tahun-tahun mendatang acara ini tetap berjalan dengan lingkup yang lebih besar lagi,” ucap salah seorang peserta. (muhammad arifin)